Masakan Asia yang Cocok di Lidah Orang Indonesia

Kumpulan resep makanan asia yang tidak membosankan serta jarang ditemukan. Inspirasi dari resep ini dapat membuat hari – hari anda semakin bahagia karena menyantap makanan lezat serta bergizi.

JAPANESE TOFU CHIKUWA SAUS TIRAM

110 resep chikuwa enoki enak dan sederhana ala rumahan - Cookpad

bahan:
– Japanese seafood tofu potong iris agak tebal (2pcs)
Setelah itu, balur dulu di tepung kering
– adonan tepung kering: 50gr tepung terigu protein sedang (segitiga), 2sdm maizena, 1sdt baking soda, merica 1sdt
– goreng 2 kali (tujuannya biar garinknya maksimal)
– Chikuwa aku pakai 7bh
– saus: 2sdm margarin, 2siung bawang putih cincang, 1/2 cabai merah, 1/2btg daun bawang, irisan cabai merah, 1/2 bawang bombay, 1sdm saus hoisin, 2sdm saus tiram,1sdm corn syrup/bisa diganti gula pasir putih atau palm sugar, garam, merica secukupnya (masak sampai agak kental)

TAHU KUKUS MASAK DAGING SAPI CINCANG JAMUR

bahan:
– tahu sutera kotak, dikukus dulu sebentar, lalu di keringkan jangan sampai ada banyak air
– daging sapi cincang 150gr
– jamur hioko 2bh rendam air panas dulu, kemudian iris iris
– minyak menumis dan sedikit mentega
– 2 siung bawang putih cincang
– 1/2 bawang bombay
– 2sdm kecap manis
– 2sdm saus tiram
– 1 ruas jahe parut (kalai gasuka bisa skip)
– 1/2bh cabai merah diiris
– 2bth daun bawang
– 1/2sdm kecap ikan
– 1sdm minyak wijen
– wijen putih secukupnya
– garam, gula, merica, penyedap secukupnya
– air secukupnya, dan bisa dikentalkan dengan maizena.

AYAM FILLET GORENG MENTEGA

bahan:
– Ayam fillet dada/paha 300gr
(Marinasi: 1,5sdm bubuk bawang putih, 1 ruas jahe parut, 3sdm kecap asin, 1sdm kecap manis, 2sdm minyak wijen, 1sdt merica, penyedap), diamkan kurleb 30 menit supaya meresap maksimal, lalu goreng hingga kering
– saus: 1 siung bawang putih (cincang halus), minyak goreng secukupnya (untuk menggoreng dan menumis), 1/2 siung bawang bombay (iris tipis),1 sendok makan mentega, 2 sendok makan kecap inggris, 1sdm saus tiram, 3sdm kecap manis, 1/2 sendok teh gula.

PISANG GORENG KRISPY WIJEN

bahan:
– pisang raja bulu (kalo di Bandung disebutnya)dibagi 3 bagian (bisa juga enak pakai pisang kepok)
– adonan: tepung beras 125gr, tepung maizena 2sdm, santan kara instan 65ml (ditambahkan air jadi 200ml), gula pasir kurleb 50-100gr sesuai selera, 1sdt baking powder, wijen putih aku kasih 5sdm, 1,5sdm garam –> aduk rata, lalu masukin pisangnya dan goreng di minyak panas