hari ini kita akan mencoba cemilan sehat, yang terbuat dari oatmel dan ayam
berikut ini Bahan-bahanya :
- gula putih secukupnya
- 200 gram daging ayam yang telah digiling halus
- merica bubuk yang secukupnya
- 2 buah wortel yang telah diparut
- garam yang secukupnya
- keju cheddar yang telah diparut, takaran sesuai selera kalian
- 1 sendok makan kaldu ayam non MSG
- 1 butir telur ayam berkualitas
- 3 sendok makan oatmeal
- 3 siung bawang putih yang telah dihaluskan
- 3 sendok makan tepung beras protein rendah
- 1/2 siung bawang bombay yang telah dicincang halus
- 2 sendok makan tepung tapioka berkualitas
Bahan-bahan untuk pelapisnya :
- remah-remah roti yang secukupnya atau pun oatmeal juga bisa
- 2 butir telur yang berkualitas
Cara untuk membuatnya :
- yang pertama, silahkan masukkan semua materinya kecuali bahan-bahan untuk pelapisnya, kemudian silahkan aduk dengan ratas sampai semua bahan yang dimasukkan tadi tercampur rata, lalu silahkan kalian koreksi rasanya.
- yang kedua, kemudian silahkan kalian letakkan adonan pada plastik warp yang telah kalian sediakan, kemudian padatkan, setelah itu silahkan kalian gulung seperti berbentuk sosis, setelah dibentuk, jangan lupa ikatkan unjungnya lalu kalian kukus dalam jangka waktu 30 menit. Kemudian tunggu sampai matang lalu di potong.
- yang ketiga, adonan yang masih ada kalian dapat menuangnya kedalam loyang yang telah kalian olesi dengan mentega lalu kalian kukus.
- yang keempat, silahkan kalian kocok telur, kemudia masukkan nugget yang telah dipotonh kedalam telur tersebut, setelah itu kalian balurkan pada remah-remah roti yang telah disediakan tadi. Setelah itu bisa kalian goreng langsung, jika ingin menyimpannya kalian bisa simpan kedalam wadah lalu simpan di freezer agar tahan lama.
- yang kelima, setelah kalian goreng sampai berubah warna, boleh kalian sajikan dengan dipasangkan menggunakan saos sambel.
Selesai dech..selamat mencoba untuk kalian yang ada dirumah apalagi dimasa pandemi saat ini.