kali ini mari kita membuat Gyoza, makanan yang berasal dari jepang ini sangat enak untuk disantap apalagi dengan cara di panggang. Makanan yang satu ini berisi daging yang dicincang , serta digabungkan dengan bawng putih, daun bawang dan kubis yang telah dicincang halus. apa saja bahan-bahan untuk membuat gyoza, mari disimak dibawah ini.
Bahan-bahan yang digunakan :
– 1 sendok teh biji wijen yang telah dipanggang
– 200 gram daging ayam yang telah dicincang
– 150 ml air yang masih panas
– 1/2 butir bawang bombang yang telah dicincang halus
– 1 sendok makan minyak sayur
– 2 siung bawang putih yang telah dicincang
– 15 lembar kulit pangsit yang telah siap dipakai
– 2 batang daun bawang yang telah diiris halus
– garam dan lada putih secukupnya
– 2 sendok makan minyak wijen
– 1 butir putih telur, hanya untuk perekat saja
– 1 sendok teh kecap inggris
– 1 butir kuning telur, untuk dicampurkan ke isi
– 1 sendok teh kecap ikan
cara-cara membuatnya :
– yang pertama, campur daging paha yam yang telah giling dengan bawang bombay, daun bawang dan bawang putih yang telah cincang halus tadi.
– yang kedua, bumbui campuran daging dengan kecap inggris, minyak wijen, kecap ikan, lada, dan garam. Setelah tambahkan kuning telur, silahkan aduk rata dan koreksi rasanya kembali.
– yang ketiga, siapkan kulit yang telah disediakan tadi, lalu masukkam ke kulkas selsama 3-4 jam, agar saat dipakai mudah bentuk dan tidak mudah pecah ataupun rusak. untuk bentuk gyoza, silahkan gunting sudut-sudutnya dengan bentuk melengkung, kulit pangsit sampai membentuk seperti lingkaran.
– yang keempat, lalu tempatkan kira-kira 1 sendok makan isikan daging keatas kulit pangsit, lalu lipat 2 dan rekatkan kulit pangsit tersebut dengan putih telur tadi lalau di tekan lipatannya agr tidak terbuka.
– yang kelima, silahkan panaskan 1 sendok makan minyak sayur yang telah disediakan, oleskan di teflon, setelah masukkan gyoza dengan posisi bangun, lalu panggang sampai bawahnya kecoklatan.
– yang keenam, sesudah bagian bawah gyoza berwarna kecoklatan, silahkan siram gyoza tersebut denganĀ air panas secukupnya, pastikan seluruh bagian kena siram supaya matangnya bisa merata.
– setelah itu tutup teflon dan biarkan sampai mendidih dengan api kecil dalam waktu 15 menit. ketika airnya menyusut, silahkan angkat dan tiriskan diwadah yang disediakan dan tabur dengan wijen dan saos shoyu.
selamat menikmati.